Liburan di Pantai Dreamland Bali

on Senin, 05 Mei 2014
Hari ini kita jalan-jalan ke Pantai Dreamland yuks...... Di sini anda bisa melihat keindahan alam yang sangat luar biasa, sebuah pantai dengan pasir putih yang indah, ombak yang menawan, tebing karang yang mempesona. Biasanya saat sore hari akan banyak wisatawan yang mandi di pantai ini dan yang suka dengan aktivitas surfing.



Pantai Dreamland Bali merupakan salah satu tujuan paket wisata bali yang sering di cari oleh banyak wisatawan yang ingin berlibur ke Bali. Tak heran mereka biasanya akan request jauh-jauh hari untuk meminta kepada biro perjalanan untuk memasukan jadwal ke pantai yang menghadap ke barat ini.

Pantai Dreamland berada di kawasan pecatu uluwatu, dengan jarak tempuh sekitar 45 menit berkendara dari bandara I Gusti Ngurah Rai Bali. Tapi kalau kesana harus bawa persediaan kesabaran yah..... kadang perjalanan nya macet-cet-cet........










Kami pun beberapa waktu lalu sempat membuat sebuah video tentang Pantai Dreamland. di tonton yah.......